Kumpulan foto HDR (High-dynamic-range)

Hai sahabat-sahabatku.
Kali ini saya ILHAM ABDI akan membagikan hasil karya saya yaitu beberapa foto dengan Efek HDR.
Sahabat semuanya sudah tau apa itu HDR ?
mungkin sebagian sudah pada tau ya..
tapi bagi yang belum, Foto HRD adalah High-dynamic-range (HDR, bahasa Indonesia Jangkauan dinamis tinggi) adalah serangkaian teknik yang digunakan dalam pencitraan dan fotografi untuk mereproduksi sebuah jangkauan pencahayaan dinamis yang lebih besar dibanding menggunakan teknik fotografis atau pencitraan standar. Gambar HDR bisa menunjukkan secara lebih akurat jangkauan level intensitas yang tampak pada pemandangan yang sebenarnya, dari cahaya matahari langsung sampai cahaya bintang yang lemah, dan diambil dari banyak gambar dari obyek yang sama dengan pengambilan berbeda.
Kamera non-HDR hanya bisa mengambil gambar dengan jangkauan pencahayaan terbatas, hasilnya kurang detail pada area gelap atau terang. Sementara teknik HDR mampu menutupi kekurangan ini dengan mengambil banyak foto pada tingkat pencahayaan berbeda dan menggabungkannya untuk menghasilkan foto dengan jangkauan tone yang lebih luas.
Dua jenis utama dari gambar HDR adalah rendering komputer dan merging banyak gambar LDR (low-dynamic-range) atau SDR (standard-dynamic-range) . Gambar HDR juga bisa diperoleh menggunakan sensor gambar khusus. Metode tone mapping, mengurangi kontras keseluruhan untuk memperbaiki tampilan gambar HDR pada perangkat LDR, bisa diterapkan untuk menghasilkan gambar dengan kontras lokal yang sebenarnya atau yang berlebihan sebagai efek artistik. (Wikipedia)
Foto-foto yang akan saya bagikan sekarang (Karya saya) saya retouching menggunakan 2 software yaitu Photoshop dan Adobe Lightroom.
Tujuan dari foto HDR ini adalah memperlihatkan gambar dengan sedetail-detail nya atau dengan kata lain seluruh bagian dari foto merupakan area tajam.
Hasil karya saya mungkin belum sebagus dan sebaik karya-karya para fotografer yang telah lama berkecimpung dalam dunia fotografi. Namun saya membagikan atau mempublikasikan foto-foto berikut ini hanya dengan tujuan agar sahabat yang baru-baru ini berkecimpung dalam dunia fotografi mengetahui secara jelas bagaimana kriteria dan bentuk dari foto HDR tersebut.
Oke kita langsung saja ke foto-foto nya ;

Sunrise Di Desa Manggung
Ini adalah Foto yang saya ambil beberapa hari yang lalu pada saat jalan-jalan dengan kawan-kawan di pagi hari. saya cukup takjub memang menyaksikan pemandangan pagi itu dengan cahaya yang datang di langit dan formasi awan yang begitu unik. Kenapa saya takjub ? ya karna saya sangat jarang bertemu dengan suasana pagi (bangun kesiangan terus cin) :v


Telaga Kecil Di Desa Ulakan
Ini adalah sebuah tempat di desa pinggiran pantai. Telaga ini hanyalah sebuah telaga kecil, namun dengan dikelilingi oleh susunan pohon cemara dan juga di kelilingi pohoon kelapa membuat keinginan saya untuk mengabadikannya menjadi semakin kuat .. foto ini saya edit menggunakan Photoshop CS 6 yang telah memiliki Fitur HDR.

Hempasan Ombak Pantai Cermin Pariaman
Tujuan saya awalnya mengambil foto ini hanya ingin mencobakan teknik SLOW SPEED yang saya pelajari, tapi setelah saya convert ke Mode HDR membuat saya merasa keunikan tersendiri ketika melihatnya. ya meski belum tau apakah anda juga menyukainya.. hehe



Gunung Singgalang
Ini adalah Potret Gunung Singgalang yang saya bidik dari Desa Malalak tepatnya di jalan yang menghubungkan antara Kab. Padang Pariaman Dengan Bukit Tinggi.
Penampakan Hujan Di bawah Jembatan
Nah kalau foto yang satu ini adalah foto yang saya jepret saat saya hendak bepergian ke bukit tinggi via malalak, kebetulan waktu itu hujan sangat deras dan pemukiman juga tidak ada disekitar sana. Ya mau tidak mau saya dan sepupu saya numpang berteduh dibawah jembatan, dan tidak sengaja saya perhatikan cahaya yang menusuk kebawah jembatan memiliki keunikan tersendiri. Dengan tidak menyia-nyiakan kesempatan saya bergegas mengeluarkan kamera lusuh saya dan menembaki pemandangan yang saya pribadi merasa ini adalah pemandangan yang cukup unik. Ya meski belum tentu apakah anda juga berfikiran begitu.

Pasar Pariaman Dari Ketinggian Menara Mesjid Nuruh Bahari
Ini adalah pasar Pariaman, yaitu salah satu pasar yang terdapat dikota saya. Waktu itu saya dan sepupu saya berjalan-jalan ke pasar ini (sama-sama ngebolos kuliah nih ceritanya) haha.
dan saat waktu shalat ashar kami numpang shalat di mesjid Nurul Bahari Gandoriah Pariaman.
Dan saat keluar dari mesjid saya melihat petugas mesjid tengah sibuk membersihkan Menara mesjid. karna saya sempat melihat salah satu foto teman yang mengambil foto pasar pariaman ini dari ketinggian membuat saya juga berfikir ingin menaiki menara ini. Dengan memberanikan diri saya dan sepupu saya meminta izin kepada petugas mesjid untuk naik ke atas menara (modusnya kami ngaku wartawan nih ) wkwkwk
ya sesampai di atas menara saya cukup takjub melihat pemandangan pasar pariaman dari atas menara  tersebut di tambah lagi selama ini saya hanya dapat melihatnya dari bawah.

Payo Rapuih Batipuah Tanah Datar
Nah kalau tempat yang satu ini di daerah tempat tinggal saya masih banyak yang belum tahu ni. Ya mungkin karna tempat yang sejenis dengean tempat ini juga ada barangkali ( puncak lawang ).
Menurut saya pribadi tempat ini tidak kalah bagusnya dengan puncak lawang yang berada di maninjau. Tempat ini juga menyuguhkan pemandangan yang sama persis degan danau maninjau (karna Di bawah Payo Rapuih ini juga terdapat danau Singkarak).
Yang membedakan Payo rapuih ini dengan Puncak lawang adalah pemandangan dari susunan bukit-bukit yang ada disekitarnya. Bila di danau maninjau hanya terdapat sedikit perbukitan, di payo rapuih ini terdapat begitu banyak perbukitan dengan susunan yang menarik (berlapis-lapis)
Udara di tempat ini cukup dingin bahkan menurut saya sedikit lebih dingin dari pada puncak lawang.
Yang menyebabkan tempat ini jarang dikunjungi mungkin adalah mungkin jalan atau akses menuju kesana begitu sulit (jalanan banyak yang rusak)

Oke, semoga sahabat-sahabat saya yang baru belajar fotografi dapat terbantu dengan contoh-contoh foto HDR di atas.
artikel-artikel yang ada diblog saya ini akan saya update secara terus menerus. Berhubung stock foto yang masih begitu banyak di Hardisk saya. (sayang kan kalau tak di bagi, takutnya basi .. hahaha)
Sampai jumpa di artikel selanjutnya



0 comments:

Post a Comment

older posts
 

Adfly

http://adf.ly/1LOfTQ